Debut Pemain Callum Hudson-Odoi Sumringah di Liga Inggris - Metroxpose News and Campaign

Headline

Made with PhotoEditor.com
Made with PhotoEditor.com
Made with PhotoEditor.com
Made with PhotoEditor.com
Made with PhotoEditor.com
WARTAWAN METROXPOSE.COM DALAM PELIPUTAN TIDAK DIBENARKAN MENERIMA IMBALAN DAN SELALU DILENGKAPI DENGAN KARTU IDENTITAS SERTA SURAT TUGAS DAN TERTERA DI BOX REDAKSI # ANDA MEMPUNYAI BERITA LIPUTAN TERUPDATE DAN REALTIME DAPAT ANDA KIRIMKAN LEWAT WHATSAPP # ANDA TERTARIK JADI JURNALIS? KIRIMKAN LAMARAN ANDA KE # REDAKSI +6288261546681 (WA) email : metroxposeofficial@gmail.com # METROXPOSE.COM - News and Campaign

Wednesday, April 24, 2019

Debut Pemain Callum Hudson-Odoi Sumringah di Liga Inggris


Jakarta (MetroXpose.com). Pemain muda Chelsea, Callum Hudson-Odoi, mengaku sangat bahagia bisa menjalani debutnya di Liga Inggris. Ia pun berharap bisa mempertahankan posisinya di laga selanjutnya.
Chelsea menang 3-0 atas tamunya Brighton & Hove Albion pada lanjutan pertandingan Liga Inggris di Stamford Bridge, Kamis (4/4/2019) dini hari WIB. Dalam laga itu, Hudson-Odoi menjalani debutnya di Liga Inggris dan bermain sebagai starter.
Pemain 18 tahun itu bermain impresif. Ia bahkan bermain penuh selama 90 menit dan tak ditarik keluar pada babak kedua.
Tak berhenti sampai di situ, Hudson-Odoi juga menyumbangkan assist untuk gol pertama  yang dilesakkan Chelsea Oliver Giroud.
 "Aku sangat senang dengan kemenangan ini dan kami semua bekerja keras. Anda harus mendapatkan ritme dan bangkit di lapangan," kata Hudson Odoi di Soccerway.
"Hari ini kami diberitahu bahwa tim harus mempersiapkan mental. Manajer mengatakan kepadaku untuk pergi dan mengekspresikan diri. Aku merasa nyaman, semoga aku cukup baik di laga tadi," Hudson Odoi menambahkan.