Mobil Dongfeng Sokon mencoba Merebut Perhatian Dengan Harga Murah - Metroxpose News and Campaign

Headline

WARTAWAN METROXPOSE.COM DALAM PELIPUTAN TIDAK DIBENARKAN MENERIMA IMBALAN DAN SELALU DILENGKAPI DENGAN KARTU IDENTITAS SERTA SURAT TUGAS DAN TERTERA DI BOX REDAKSI # ANDA MEMPUNYAI BERITA LIPUTAN TERUPDATE DAN REALTIME DAPAT ANDA KIRIMKAN LEWAT WHATSAPP # ANDA TERTARIK JADI JURNALIS? KIRIMKAN LAMARAN ANDA KE # REDAKSI +6288261546681 (WA) email : metroxposeofficial@gmail.com # METROXPOSE.COM - News and Campaign

Saturday, May 4, 2019

Mobil Dongfeng Sokon mencoba Merebut Perhatian Dengan Harga Murah


MetroXpose.com, Semarang - PT Sokonindo Automobile (Sokon), produsen mobil Dongfeng Sokon (DFSK) di Indonesia, meluncurkan Sport Utility Vehicle (SUV) DFSK 560. Model ini dijual dengan harga mulai dari Rp 189 juta.
Harga ini jauh di bawah harga kompetitor dari Jepang seperti Toyota Rush (termurah Rp 244,25 juta), Daihatsu Terios (mulai Rp 202,3 juta), dan BR-V (mulai Rp 238 juta). 
Menanggapi hal ini, Direktur PT Mandalatama Armada Motor, Honda Semarang Center, Sumantri, mengatakan bahwa harga murah hanya satu di antara sekian faktor yang menjadi pertimbangan orang membeli mobil.
"Banyak konsumen yang melihat sisi lain lebih penting, misalnya resale value (nilai jual kembali). Kalau resale value rendah, dijual murah, pasti mereka akan berpikir ulang untuk membeli mobil itu," kata Sumatri di sela-sela New Honda BR-V Media Test Drive di Semarang, 2 Mei 2019.
Sumantri optimistis Honda BR-V dengan segala penyegarannya mampu bersaing di wilayah Jawa Tengah. Honda BR-V selama disebut hanya memberikan kontribusi sebesar 100 unit per bulan, tapi dengan model baru ini ia optimistis naik sekitar 20 persen.
Di Semarang, lanjut dia, brio menjadi kontributor terbesar dengan angka 700-800 unit per bulan. Disusul Honda Mobilio dengan angka 400 unit per bulan. "Dua model itu menjadi tulang punggung penjualan di wilayah Jawa Tengah," ujarnya.